Mengembalikan Isi Flashdisk Yang Hilang Karena Virus Dalam 5 Langkah
![]() |
Flash Disk |
Pernahkah anda mengalami permasalahan Flashdisk yang jika kita lihat propertiesnya terlihat banyak isinya seperti di gambar berikut
![]() |
Flash disk terlihat banyak isinya |
Namun ketika dibuka, yang tertulis hanyalah This Folder is Empty alias kosong melompong? (Lihat Gambar)
![]() |
Ketika dibuka tak terlihat isinya. |
Jika ia, kemungkinan besar file-file anda telah disembunyikan oleh virus. Tapi jangan khawatir, kali ini kami akan memberikan solusi untuk masalah ini dalam 5 langkah:
1. Colokkan Flashdisk anda yang bermasalah.
2. Ketik CMD pada kotak teks "Search Windows" lalu enter. Maka akan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini. (Lihat Gambar 3)
![]() |
Ketik CMD di kotak Search |
3. Kemudian masukkan tempat flashdisk tersebut berada dengan mengetik huruf drive-nya, misalkan jika drive flashdisk-nya di F, maka ketikkan F: lalu tekan enter. Lihat contoh di Gambar berikut.
![]() |
Ketikkan F: jika Flash Disk berada di F. |
4. Selanjutnya ketikkan attrib -s -h /s /d (Seperti di Gambar)
![]() |
Ketikkan attrib -s -h /s /d kemudian tekan Enter |
5. Lalu Enter. Selesai.
Setelah melewati semua langkah di atas, kembalilah ke Flash Disk Anda, dijamin semua file yang hilang akan muncul kembali 😄
Posting Komentar untuk "Mengembalikan Isi Flashdisk Yang Hilang Karena Virus Dalam 5 Langkah"